Saturday, March 5, 2016

Kala Motor Turun Mesin

Mesin tak jauh beda dengan tubuh manusia. Ada kalanya prima ada kalanya mengalami penurunan. Nah, segala jenis mesin mengalami fase ini, ketika mesin awalnya baik-baik saja namun perlahan-lahan akan memburuk setelah penggunaan yang berulang-ulang. Tak terkecuali mesin kendaraan sepeda motor. Sepeda motor tentu memerlukan mesin supaya bisa bekerja dan menyala. Nah mesin inilah yang nantinya menentukan performan sepeda motor tersebut, apakah akan tetap baik atau menurun. Umumnya sepeda motor digunakan sebagai alat transportasi pribadi, namun ada kalanya digunakan sebagai alat transportasi komersil seperti untuk mengantar barang ataupun untuk transportasi antar jemput seperti ojek.

Nah, daya tahan mesin sepeda motor ditentukan dari penggunaan dan perawatannya. Umumnya turun mesin pada kendaraan sepeda motor terjadi pada rentan tiga sampai lima tahun. Faktor yang mempengaruhi cepat atau lambatnya turun mesin adalah faktor perawatan dan penggunaan. Kebiasaan buruk seperti menghantam polisi tidur dapat menjadi faktor buruk yang membuat turun mesin cepat terjadi. Malas memanaskan mesin motor juga menbuat mesin jadi cepat rusak. Namun apabila kita rutin melakukan servis tiap bulan, tentunya mesin akan lebih awet sehingga usia mesin jadi lebih lama. Nah, begitulah sekiranya kalau kita ingin menjaga mesin tetap optimal dan tidak cepat turun mesin.

No comments:

Post a Comment